Kapolsek Cibatu Beri Dukungan pada Pelepasan Siswa SMKN 1 Cibatu, Pesan Inspiratif untuk Generasi Muda

    Kapolsek Cibatu Beri Dukungan pada Pelepasan Siswa SMKN 1 Cibatu, Pesan Inspiratif untuk Generasi Muda

    PURWAKARTA - Kapolsek Cibatu, AKP Feri Kurniawan, turut hadir dalam acara pelepasan siswa-siswi kelas XII SMKN 1 Cibatu, yang diselenggarakan di lapangan sekolah tersebut. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek memberikan dukungan serta pesan-pesan penting kepada para siswa yang akan melangkah ke fase baru dalam kehidupan mereka.

    Dalam sambutannya, Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Cibatu AKP Feri Kurniawan menekankan pentingnya menjaga keselamatan dan ketertiban di lingkungan sekitar, serta mengajak para siswa untuk terus berprestasi dan berkarya dalam menjalani kehidupan selanjutnya. "Generasi muda adalah harapan masa depan bangsa. Mari kita jaga keamanan dan keselamatan bersama, serta terus berkarya untuk mewujudkan cita-cita kita, " ujar Kapolsek pada Selasa, 28 Mei 2024.

    Acara pelepasan ini juga diisi dengan penampilan seni dari para siswa, kata sambutan dari kepala sekolah, serta momen haru ketika para siswa menyampaikan pesan perpisahan kepada guru dan teman-teman mereka. Para siswa-siswi terlihat penuh semangat dan antusias menyambut langkah baru dalam hidup mereka.

    Kehadiran Kapolsek Cibatu dalam acara ini disambut hangat oleh pihak sekolah dan para orangtua siswa, sebagai bentuk dukungan dari kepolisian dalam upaya menjaga dan mendukung perkembangan positif generasi muda. Diharapkan, acara pelepasan ini akan meninggalkan kesan yang mendalam bagi para siswa dan memberi motivasi dalam menjalani masa depan mereka yang cerah.

    Cibatu

    Cibatu

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Cibatu dan Warga Cilandak Bersatu...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Cibatu Tingkatkan Patroli KRYD untuk...

    Berita terkait